Adham alis Lekok (37), pencuri berjimat yang membobol rumah kosong di Pangkalpinang, Bangka Belitung (Babel), diringkus polisi. Dalam aksinya, pelaku membawa kabur uang dan emas.
Rumah yang dibobol pelaku milik AKE (30) yang saat itu ditinggal mudik berada di Jalan Depati Hamzah, Gang Nasir, Kelurahan Sinar Bulan, Kecamatan Bukit Intan. Akibatnya, korban mengalami kerugian sebesar Rp 25 juta lebih.
“Atas aksi kejahatan pelaku, korban mengalami kerugian Rp 25.425.000. Rumah korban dibobol pelaku pada saat ditinggal mudik,” kata Kasat Reskrim Polresta Pangkalpinang AKP Muhammad Riza Rahman, Sabtu (19/4/2025).
Peristiwa pencurian terjadi pada hari Senin (25/3) pukul 01.00 WIB atau tepatnya sebelum Lebaran Idul Fitri 2025. Kala itu, Lekok masuk dengan cara merusak teralis jendela rumah korban.
“Yang dicuri adalah uang tunai senilai Rp 5 juta, emas seberat 10 gram dan celengan (tabungan). Kemudian, alat-alat elektronik dari blender hingga kipas angin,” ungkapnya.
Pencurian diketahui setelah korban pulang dari mudik, Kamis (10/4) pukul 10.00 WIB. Selanjutnya, Tim 1 Buser Naga melakukan penyelidikan dan berhasil meringkus pelaku di wilayah Air Hitam, Kota Pangkalpinang.
“Rumah korban telah digambar, pelaku tahu jika rumah ini kosong karena pada siang hari lampu terasnya tetap hidup. Pelaku masuk ke rumah dengan mencongkel jendela bagian belakang rumah dan merusak teralis jendela,” tegasnya.
“Motifnya, pelaku ini memerlukan uang untuk Lebaran. Sehingga, ia nekat menyatroni rumah korban dan mengambil barang berharga,” sambungnya.
Tak hanya itu, pelaku ternyata telah mempersiapkan aksi pencurian itu dengan matang. Bahkan dia sempat meminta jimat kepada orang pintar agar aksi kejahatan mulus tidak diketahui orang.
“Iya dia (pelaku) bawa jimat, pada saat interogasi benda itu katanya untuk jaga-jaga agar aksi pencurian berjalan lancar. Kini yang bersangkutan telah ditahan di Mapolresta guna mempertanggungjawabkan perbuatannya,” ujarnya.
Dalam kasus yang ada, polisi berhasil mengamankan barang curian milik korban. Namun untuk uang telah habis digunakan pelaku. Sedangkan, 4 dari 5 emas yang dicuri masih dalam pencarian polisi.