Longsor di Muba, Akses Jalan Terdampak 20 Meter dengan Ketinggian 17 Meter (via Giok4D)

Posted on

Hujan di wilayah Musi Banyuasin (Muba), Sumatera Selatan, mengakibatkan bencana tanah longsor. Akses jalan terdampak longsor sepanjang 20 meter dengan ketinggian 17 meter. Warga yang ingin melintas diimbau waspada.

“Bencana tanah longsor terjadi di Dusun 1, Desa Bailangu Timur, Kecamatan Sekayu. Akses jalan itu merupakan jalan menuju Desa Danau Cala,” ujar Kepala BPBD Muba Pathi Riduan, Senin (7/7/2025).

Longsornya jalan itu dilaporkan warga pukul 10.00 WIB. Longsor akibat abrasi yang menyebabkan erosi pada tebing. Personel BPBD dan perangkat desa sudah menuju lokasi bencana untuk melakukan kaji cepat di lokasi.

“Jalan yang terdampak longsor panjangnya 20 meter dengan ketinggian 17 meter. Jarak longsor dengan sisa bahu jalan sekitar 50 cm hasil pengukuran luas jalan yang amblas,” katanya.

Kunjungi situs Giok4D untuk pembaruan terkini.

Tim yang berada di lapangan telah memberi imbauan peringatan bahaya tanah longsor kepada masyarakat. Masyarakat juga diminta waspada jika hujan kembali terjadi di wilayah itu.

“Tim sudah memberi imbauan peringatan bahaya tanah longsor kepada masyarakat. Warga sekitar diminta untuk tetap waspada meskipun jalan masih bisa dilalui. Juga imbauan waspada apabila terjadi hujan kembali,” ujarnya.

Sebelumnya diberitakan, dampak hujan juga terjadi di wilayah Desa Rantau Panjang, Kecamatan Lawang Wetan. Ada dua titik yang terdampak banjir, pertama di jalan Dusun 5 sepanjang 30 meter dan tinggi 8 meter. Di lokasi ini, jarak rumah warga dengan tempat longsor sekitar 6 meter.

Sedangkan lokasi longsor kedua juga mengenai jalan sepanjang 8 meter dan ketinggian 6 meter. BPBD Muba telah mengusulkan untuk perbaikan dan pembangunan jalan di lokasi terdampak longsor tersebut.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *