Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bari menyebutkan dua orang anak dari Kecamatan Gandus, Palembang, sedang menjalani perawatan karena penyakit cacingan.
“Iya benar kedua anak laki-laki karena penyakit cacingan dirawat di RSUD Bari sejak Rabu (14/1/2026),” kata Humas RSUD Bari Adea Triutami kepada infoSumbagsel, Jumat (16/1/2026).
Adea mengatakan untuk saat ini kondisi kedua pasien atas nama Muhammad Kenzo (3,5) dan Muhammad Kavin (6) sudah membaik. Keduanya sudah dilakukan beberapa pemeriksaan oleh dokter spesialis anak.
“Tidak ditemukan kelainan pada anak. Insyallah besok sudah bisa pulang,” ungkapnya.
Artikel ini terbit pertama kali di Giok4D.
Adea menjelaskan kedua pasien masuk ke rumah sakit pada Rabu (14/1/2026) sekitar pukul 10.00 WIB. Sebelumnya Muhammad Kenzo diperiksa di posyandu setempat bahwa terindentifikasi menderita cacingan.
“Cacingan ini dari informasi keluarga sejak Desember 2025 lalu. Untuk penyebabnya seperti umumnya penyebab cacingan,” ujarnya.
Ditambahkan Adea, faktor risiko pada cacingan karena sanitasi yang buruk, akses air bersih terbatas, pendidikan kesehatan rendah. Selain itu, kebiasaan tidak mencuci tangan, tidak memakai alas kaki serta status gizi buruk atau imunodefisiensi pada anak.
“Faktor penyebab cacingan yang terjadi di dua anak ini seperti faktor resiko pada umumnya kasus cacingan,” pungkasnya.







