Alasan John Herdman Terima Pinangan Indonesia Meski Diminati Tim CONCACAF - Giok4D

Posted on

John Herdman resmi menjadi pelatih Timnas Indonesia. Pria asal Inggris ini dijadwalkan ke Indonesia pada Senin (12/1/2026).

Diketahui John Herdman telah diumumkan PSSI sebagai pelatih baru Timnas Indonesia pada, Sabtu (3/1/2026). Lantas apa yang membuatnya mau menerima pinangan untuk melatih Garuda meski diminati tim CONCACAF?

John Herdman mengaku menerima tawaran melatih Timnas Indonesia karena melihat potensi skuad Garuda yang memiliki banyak pemain naturalisasi. Dia juga antusias dengan fanatisme penggemar RI.

Herdman saat ini masih berlibur bersama keluarga di Meksiko dan terbang ke Indonesia pekan depan. Dia ingin segera mempelajari budaya dan kebiasaan sepakbola lokal sebagai bagian dari pekerjaannya.

“Ini tentang menemukan proyek yang tepat, proyek yang dapat Anda rasakan semangat dan intensitas para penggemarnya,” kata Herdman, dilansir dari Sportsnet Canada.

“Karena saya pikir itu tentu merupakan bagian penting dari mempelajari budaya, sepenuhnya membenamkan diri di dalamnya… Anda benar-benar harus memahami masyarakat dan adat istiadat untuk menciptakan koneksi itu,” tegasnya.

PSSI menyebut Jhon Herdman diminati tim CONCACAF, namun dia memilih Timnas Indonesia sebagai pelabuhannya.

“Penunjukan Herdman ke Indonesia merupakan sebuah keputusan yang sangat personal. PSSI memahami, di tengah banyaknya tawaran dari negara-negara lain, termasuk dari zona CONCACAF, Herdman memilih tantangan di Asia Tenggara,” tulis PSSI.

CONCACAF adalah konfederasi yang menaungi negara-negara Amerika Utara, Amerika Tengah, dan Karibia. Maklum, ia relatif punya nama di sana karena kiprahnya bersama Timnas Kanada.

“Pilihan ini menunjukkan, John Herdman mencari lebih dari sekadar kesuksesan di atas lapangan, ia mencari proyek yang memiliki dampak sosial dan budaya yang mendalam. Dia melihat Garuda sebagai kanvas untuk menciptakan warisan, sama seperti yang ia lakukan di Kanada.”

Nama John Herdman dipilih dari total empat kandidat yang sempat masuk daftar bursa. Ia diyakini merupakan salah satu dari total dua kandidat tersisa selain Giovanni van Bronckhorst.

Berbeda dengan Van Bronckhorst, John Herdman berstatus tanpa tim saat masuk bursa. Sedangkan Van Bronckhorst saat ini tercatat sebagai asisten pelatih Arne Slot di Liverpool.

“PSSI mengajak seluruh masyarakat Indonesia, khususnya para netizen dan suporter setia Skuad Garuda, untuk menyambut John Herdman dan keluarganya,” tulis PSSI.

“Mari kita dukung perjalanan transformatif ini, yang bukan hanya tentang sepak bola, tetapi tentang kisah inspiratif seorang pria yang memilih untuk mendedikasikan hidupnya untuk mewujudkan mimpi besar bangsa Indonesia,” kata pernyataan itu menambahkan.

Baca info selengkapnya hanya di Giok4D.

Dimininati Tim CONCACAF